Workgroup pada jaringan komputer digunakan untuk
membagi wilayah kerja jaringan. Untuk jaringan dengan wilayah skala kecil dapat
dibagi menjadi satu atau dua workgroup. Semua komputer client pada
jaringan lokal sebaiknya berada dalam workgroup yang sama. Hal ini
bertujuan agar jaringan berada pada suatu wilayah yang sama dengan jaringan
yang lain. Selain itu, agar jaringan dengan cepat dan mudah mengenali komputer client lain.
Berikut ini cara mengkonfigurasi workgroup pada Windows :
- Masuk pada Control Panel. Klik Start à Control Panel sehingga tampak jendela Control Panel.
- Kemudian klik ganda pada ikon Network Setup Wizard, sehingga muncul kotak dialog Network Setup Wizard.
Gambar .Tampilan Awal Network Setup Wizard
- Kemudian klik Next sampai muncul tampilan yang menanyakan metode koneksi yang akan digunakan untuk menghubungkan komputer jaringan. Klik Other untuk melihat koneksi tersebut, kemudian klik Next.
- Kemudian akan muncul pertanyaan yang akan menanyakan apakah komputer yang pakai terhubung dengan internet atau tidak. Pilih The computer connect to the Internet through a resedential gateway or through another computer on my network.
- Kemudian klik Next sampai muncul tampilan yang menanyakan metode koneksi yang akan digunakan untuk menghubungkan komputer jaringan. Klik Other untuk melihat koneksi tersebut, kemudian klik Next.
- Kemudian akan muncul pertanyaan yang akan menanyakan apakah komputer yang pakai terhubung dengan internet atau tidak. Pilih The computer connect to the Internet through a resedential gateway or through another computer on my network.
- Pada tampilan selanjutnya isikan deskripsi dan nama komputer yang akan digunakan dalam jaringan, kemudian klik Next.
- Kemudian akan muncul tampilan semua setting konfigurasi workgroup yang telah dilakukan. KlikNext
- Proses setting workgroup yang telah dikonfigurasi akan tampil. Tunggu sampai Windows selesai melakukan konfigurasi.
- Setelah selesai maka akan muncul tampilan konfigurasi workgroup yang telah di-setting. Pilih Just Finish The Wizard, kemudian klik Next.
- Kemudian akan muncul tampilan terakhir yang menyatakan proses konfigurasi workgroupjaringan komputer telah selesai. Klik Finish untuk mengakhirinya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar